10 Fakta Menarik Seputar Kacang, Nomor 9 Khusus Wanita! Part 1

 

   Fakta yang mungkin sepele tapi bermanfaat

10 Fakta Menarik Seputar Kacang, Nomor 9 Khusus Kaum Wanita
Foto : Pinterest

Kacang – kacangan adalah sebutan untuk biji – bijian yang digunakan untuk bahan pangan manusia dan umumnya didapatkan dari keluarga fabaceae. Kacang – kacangan mengandung nutrisi baik yang dibutuhkan oleh tubuh seperti serat, karbohidrat kompleks, antioksidan, protein, vitamin, mineral dan kandungan baik lainnya.

Di luar manfaat dan rasanya yang sudah jelas enak, kacang – kacangan juga juga memiliki fakta – fakta unik dan menarik untuk dibahas yang jarang diketahui, apa saja sih ? Dunia kacang sudah kumpulin part 1 dan akan terus kita bahas nantinya. Cekidot guys…

1.  Indonesia Merayakan Tahun Kacang Sedunia Pada 2 Juni 2016

Bertempat di sekolah Cikal Amri, Cipayung dengan mengadakan pelatihan pembuatan tempe hidroponik, lomba memasak, poster digital dan lomba pembuatan karya seni dari bahan kacang – kacangan. 

2.  Sumber Protein Nabati Terbaik Adalah Kacang Kedelai 

Hal tersebut dikarenakan kedelai memiliki semua jenis asam amino esensial yaitu asam amino yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Setiap 100gr kedelai mengandung 17gr protein untuk membangun otot tubuh kita. Untuk kamu yang alergi protein hewani bisa coba beralih ke kacang kedelai.

3Kacang Tanah Masuk ke Indonesia Pada Abad ke-17

      Kacang tanah awalnya ditemukan di Amerika selatan, dan masuk ke Indonesia melalui jalur perdangan yang dibawa oleh Eropa dan Tiongkok. Sumber yang berbeda juga      menyebutkan bahwa kacang tanah masuk ke Indonesia karena dibawa oleh pedagang India.

       4.  Macadamia Dinobatkan Sebagai Kacang Termahal di Dunia 

      Tumbuh subur di Benua Australia, menjadi paling mahal sedunia dikarenakan oleh masa panen yang makan waktu lumayan lama yakni 7-10 tahun dengan pemeliharaan dan perawatan yang ketat. Wah, kebayang yah usahanya untuk memanen kacang ini. Tapi apakah memang seenak harga dan usahanya? Berita baiknya, kamu sudah bisa coba sendiri rasa kacang macadamia asli Indonesia. Sudah tumbuh dan dibudidayakan sejak tahun 1991 tepatnya di Bondowoso, Jawa Timur. Produknya pun sudah beredar di ecommerce Indonesia.

       5.  Kacang Almond Bukan Kacang !

     Kacang almond bukan kacang, lho maksudnya gimana ? Melansir dari huffpost.com Tom Gradziel dari University of California, Davis mengatakan bahwa almond yang kita sebut sebagai kacang merupakan biji dari buah almond. Almond juga tidak memiliki ciri umum yang biasa dimiliki oleh kacang - kacangan. 

     Buah almond sendiri berasal dari keluarga  Rosaceae dengan cangkang yang begitu keras dan tidak bisa dimakan kecuali bijinya. FYI, Almond yang biasa kita makan merupakan golongan almond manis. Tapi kita tetap boleh dong ya menyebut almond sebagai kacang :)

       6. “Death Nut“ Versi 2.0 Merupakan Kacang Terpedas di Dunia

       Death Nut hadir sebagai cemilan kacang terpedas sekaligus paling tidak normal di dunia dengan kandungan 13.000.000 scolville  yaitu satuan untuk mengukur tingkat pedasnya cabai ditambah dengan bahan – bahan pedas lainnya. Kacang ini memang diproduksi untuk keperluan challenge dan bukan sebagai kacang cemilan. 

      Menurut beberapa peserta challenge via youtube mengaku Death Nut bisa menyebabkan mati rasa saat merasakan sensasi pedasnya. Wah horror juga ya, buat kamu yang cinta kacang dan cinta kesehatan sebaiknya tidak usah coba Death Nut ya :)

      7.  Alergi dan Fobia Kacang

      Meskipun kacang terkenal enak dan penuh kebaikan, tetapi ada saja lho ada saja orang yang alergi dan bahkan fobia terhadap kacang. 

     Alergi kacang pohon maupun kacang tanah bisa terjadi pada orang tertentu. Disebabkan oleh sistem imun yang keliru menganggap protein kacang sebagai sesuatu yang berbahaya bagi tubuh. Biasanya alergi ini merupakan turunan ataupun riwayat alergi   makanan.

     Selain ada yang alergi kacang, fobia kacang juga ada nih. Arachibutyrophobia, lebih tepatnya fobia terhadap selai kacang. Kok bisa yah? Selai kacang kan lembut ! Yups…orang dengan fobia ini sangat takut jika nanti selai kacang akan menempel di langit – langit mulut dan dianggap mengganggu dengan sensasi aneh yang bertahan lama. Apakah kamu termasuk  Arachibutyrophobia?

     8. Bubur Kacang Hijau Menjadi Trending Topik Usai Presiden Jokowi Divaksin Covid-19 !

      Nama bubur kacang hijau melambung di media social khususnya di twitter usai Bapak Presiden Jokowi divaksin covid pada Rabu 13/1/21. Lalu hubungannya vaksin covid-19 dengan bubur kacang hijau apa yah?

     Trending topic ini muncul karena cuitan berupa pernyataan presiden yang telah usai menerima vaksinasi dijawab  oleh warganet dengan cuitan “ Pak Jokowi abis divaksin dapat bubur kacang hijau enggak?” warganet lain pun ikut membalas dan mencuitkan hal yang sama. Bahkan Kaesang putra Jokowi pun mencuitkan kacang hijau, “ Semoga setelah vaksin dapet bubur kacang ijo”. 

      Nah cuitan itulah yang membuat kacang hijau melambung di twitter dan menjadi tranding topic. Lalu hubungannya vaksin covid dengan kacang hijau apa? Ternyata di Indonesia kacang hijau sendiri memang kerap dibagikan gratis oleh petugas posyandu untuk anak usia 6 bulan ke atas setelah vaksinasi. Posyandu menilai bubur kacang hijau sebagai makanan paling tepat penuh nutrisi dan gizi yang baik untuk pencernaan terutama anak – anak. Nah..kamu juga jangan lupa ya, makan bubur kacang hijau usai vaksin. 

9. Kacang Panjang Dipercaya Mampu Memperbesar Payudara

Menurut penelitian dari fakultas farmasi Universitas Gajah Mada,  kacang panjang mengandung fitoestrogen yakni flavonoid (flavon, flavonol, flavanon, isoflavon dan antosianidin), coumestan, lignan, dan stilben yang mampu mempengaruhi pertumbuhan sel – sel epitel pada payudara dan memungkinkan ukuran bertambah. 

Akan tetapi masih dilakukan penelitian lebih lanjut ya ledies. Buat kamu yang sudah workout tiap hari, pakai cream A to Z bahkan makan serba protein tapi masih tidak berhasil, tidak ada salahnya kan mengonsumsi kacang panjang secara rutin, hitung – hitung sebagai sayuran ya.

10. Kacang Dengan Kalori Tertinggi Adalah Macadamia dan Pecan,Tidak              Untuk Diet !

Rata – rata kacang memiliki kandungan nutrisi yang mendukung untuk diet. Tapi macadamia dan pecan sebaiknya kamu hindari saat diet karena kandungan kalorinya yang cukup tinggi. Macadamia memiliki 718 kcal / 100gr dan 691 kcal / 100gr.

Sementara kacang tanah 567, almond 578, mede 553, kacang merah 332, kacang hijau 347 kcal /100gr. Normalnya rata –rata kalori kacang adalah 330 – 500 kcal / 100gr. Jadi supaya diet kamu tidak gagal sebaiknya hindari macadamia dan pecan ya.

Itu dia guys 10 fakta menarik seputar kacang, kalau kamu ada fakta menarik lainnya silakan koment yah kita bahas untuk part 2, see u…… 😉









Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kacang Asli Indonesia, 7 Yang Paling Populer dan Sehat

Kacang Terpedas di Dunia, Awas Jangan Dicoba !